Upacara Pemberangkatan Operasi Damai Cartenz 2026, Dankorbrimob Polri Tegaskan Pendekatan Humanis di Tanah Papua

    Upacara Pemberangkatan Operasi Damai Cartenz 2026, Dankorbrimob Polri Tegaskan Pendekatan Humanis di Tanah Papua


    Dankorbrimob Polri Komjen Pol. Ramdani Hidayat memimpin Upacara Penutupan Latihan Praoperasi (Latpraops) dan Pemberangkatan Pasukan Korps Brimob Polri Bawah Kendali Operasi (BKO)  Polda Papua dan Papua Tengah dalam rangka Operasi “Damai Cartenz–2026” pada Selasa (23/12/2026).
     
    Upacara berlangsung di Lapangan Nagara Janottama Satlat Brimob Korbrimob Polri, Cikeas, Bogor, Jawa Barat dan dihadiri oleh Wadankorbrimob Polri Irjen Pol. Reza Arief Dewanto, Danpas Pelopor Korbrimob Polri Brigjen Pol. Gatot Mangkurat Putra P. J., Danpas Gegana Korbrimob Polri Brigjen Pol. Mulyadi, Para Pejabat Utama Korbrimob Polri serta Para Danmen/Dansat Jajaran Korbrimob Polri.
     
    Bertindak Sebagai Perwira Upacara yakni Wadansatlat Brimob Korbrimob Polri AKBP Ahmad Setiadi. Kemudian Bertindak Sebagai Komandan Upacara yakni Teknisi KBR Madya TK III Sat KBRN Pasukan Gegana Korbrimob Polri Kombes Pol. Patria Yuda Rahadian.
     
    Sebanyak 447 personel dibawah pimpinan Kombes Pol. Patria Yuda Rahadian selaku Kasatgas Operasi Damai Cartenz 2026, telah mengikuti rangkaian latihan selama 25 hari di Satlat Brimob Korbrimob Polri Cikeas, Bogor dan Gunung Halimun Salak, Bogor.
     
    Dalam Amanatnya, Dankorbrimob Polri menegaskan bahwa latihan yang telah dilaksanakan bukanlah sekadar formalitas, tetapi pembekalan menyeluruh untuk membentuk kesiapan taktis, teknis, mental dan moral dalam menghadapi medan tugas yang kompleks dan penuh dinamika.
     
    “Tugas yang akan saudara emban di Papua nanti bukanlah tugas biasa, situasi keamanan yang berkembang menunjukkan bahwa tantangan di wilayah tersebut tidak hanya menyangkut aspek keamanan, tetapi juga perlindungan warga sipil, penegakan hukum yang berkeadilan, serta pendekatan secara humanis, ” pernyataan Dankorbrimob Polri.
     
    Lebih lanjut, Dankorbrimob Polri menekankan bahwa kehadiran personel Korbrimob Polri di Papua diharapkan tidak hanya mampu menjaga stabilitas keamanan, tetapi juga menjamin keberlangsungan kehidupan masyarakat, mendukung kepentingan nasional, serta memperkuat kepercayaan publik terhadap negara.
     
    “Sebagai prajurit Korps Brimob Polri kehadiran rekan-rekan di Papua bukan hanya menjaga stabilitas keamanan, tetapi juga menjamin keberlangsungan kehidupan masyarakat, mendukung kepentingan nasional, serta memperkuat kepercayaan publik terhadap negara, ” lanjutan pernyataan Dankorbrimob Polri.

    Ciamis

    Ciamis

    Artikel Sebelumnya

    Kapolres Ciamis Tinjau Pos Pam Sindangkasih,...

    Artikel Berikutnya

    Dukung Ketahanan Pangan, Bhayangkari Gabungan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolda Jabar Ajak Satpam Perkuat Sinergi Jaga Keamanan Lingkungan dalam Ngariung Sauyunan Jaga Lembur, Pada HUT Satpam ke-45
    Polda Jabar dan Perhutani Perkuat Sinergi Pelestarian Hutan serta Ketahanan Pangan
    Aksi Humanis Polres Pidie Jaya Tuai Apresiasi Warga, Debu Pascabanjir Berhasil Dikendalikan
    Polsek Cipaku Perkuat Pembinaan Mental Personel Melalui Binrohtal, Wujud Polri Humanis dan Religius
    Polsek Lakbok Perkuat Pembinaan Mental Personel Melalui Binrohtal Jelang Peringatan Isra Mi’raj
    Polri Kirim Logistik Lewat Udara ke Palambayan, Dukung Penanggulangan Banjir Sumatera Barat
    Patroli Gabungan Polres Ciamis dan Brimob Polda Jabar Perkuat Pengamanan Ops Lilin Lodaya 2025, Wujud Kehadiran Polri Jaga Kamtibmas
    Polsek Cijeungjing Hadiri Sosialisasi Pengembangan Wisata Desa Ciharalang, Wujud Peran Polri Dukung Pembangunan dan Kamtibmas
    Polsek Lakbok Dukung Lokakarya Mini Tingkat Kecamatan, Wujud Peran Polri Jaga Sinergi dan Kesehatan Masyarakat
    Polres Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik ke Tiga Kecamatan Terdampak Bencana
    Polri Kirim Logistik Lewat Udara ke Palambayan, Dukung Penanggulangan Banjir Sumatera Barat
    Polres Aceh Tengah Salurkan Bantuan Logistik ke Tiga Kecamatan Terdampak Bencana
    Polsek Cijeungjing Hadiri Sosialisasi Pengembangan Wisata Desa Ciharalang, Wujud Peran Polri Dukung Pembangunan dan Kamtibmas
    Polsek Lakbok Dukung Lokakarya Mini Tingkat Kecamatan, Wujud Peran Polri Jaga Sinergi dan Kesehatan Masyarakat
    Patroli Gabungan Polres Ciamis dan Brimob Polda Jabar Perkuat Pengamanan Ops Lilin Lodaya 2025, Wujud Kehadiran Polri Jaga Kamtibmas
    Perkuat Sinergitas, Polsek Sukadana Polres Ciamis Koorkom Kamtibmas ke Tokoh di Dusun Sukamanah
    Sambang dan Himbauan Kamtibmas di Desa Janggala, Kecamatan Cidolog
    Kasih dan Kemanusiaan di Tengah Proses Hukum, Langkah Humanis Polres Ciamis Fasilitasi Pernikahan Tersangka Pembuangan Bayi Sebagai Jalan Tanggung Jawab dan Harapan Baru
    Polsek Kawali Perkuat Sinergi dan Kepedulian Sosial Lewat Sambang Masyarakat di Desa Lumbung
    Polsek Lakbok Kawal Ketat Proses Perbaikan Jembatan Kereta Api di Desa Cintaratu Demi Keselamatan dan Kelancaran Transportasi

    Ikuti Kami